Teknik Bernyanyi Secara Unisono: Pengertian dan Ciri-cirinya

Unisono merupakan salah satu teknik bernyanyi yang dilakukan secara berkelompok. Secara bahasa, uno diartikan sebagai satu, dan sono artinya suara. Berdasarkan artian tersebut maka teknik unisono dapat diartikan dengan satu suara.

Adapun yang dimaksud dengan teknik bernyanyi unisono ialah menyanyikan sebuah lagu dengan menghasilkan satu nada meski nada tersebut dinyanyikan oleh sekelompok orang.
Teknik bernyanyi secara unisono dapat kita temukan dengan mudah dalam kegiatan paduan suara. Pasalnya dalam paduan suara tersebut setiap suara yang dinyanyikan oleh seseorang akan melebur bersama dengan suara-suara dari anggota paduan suara lainnya sehingga menciptakan satu nada yang harmonis. Selain paduan suara, lagu yang dinyanyikan oleh dua orang dengan menghasilkan satu suara juga termasuk bentuk penggunaan teknik bernyanyi unisono.

Baca Juga : Keunikan Senam Ritmik Dibandingkan Cabang Olahraga Lain

Ciri-Ciri Teknik Bernyani Secara Unisono

Mengutip dari jurnal berjudul Inovasi Pembelajaran Bernyanyi Secara Unisono dengan Metode Solatmingkom di SMP Nasima Semarang, Archangela Gilarni J. I. dan Wadiyo (2019), untuk dapat melakukan teknik bernyayi secara unisono dengan baik dan menghasilkan nada yang harmoni, maka setiap individunya perlu memiliki teknik vokal yang baik pula. Adapun latihan teknik vokal yang perlu disiapkan diantaranya:

  • Artikulasi, yakni cara pengucapan kata per kata yang jelas dan dapat didengar dengan baik oleh audien
  • Intonasi, yakni tinggi rendahnya suatu nada yang perlu dijangkau dengan tepat saat bernyanyi
  • Phrasering, yakni aturan pemenggalan kalimat yang tepat agar mudah dipahami maknannya
  • Resonansi, yakni gejala bunyi yang dikembalikan dari suatu ruangan atau gema

Setelah mengetahui pengertian bernyanyi secara unisono beserta teknik vokal yang perlu dikuasai oleh penyanyi dalam paduan suara, maka kita juga perlu mengetahui ciri-ciri dari teknik bernyanyi unisono berikut ini:

Baca Juga : 7 Manfaat Push Up dan Cara Melakukan Gerakannya dengan Benar

  • Dilakukan setidaknya oleh dua orang atau lebih (berkelompok)
  • Menggunakan melodi pokok
  • Menghasilkan satu suara saja
  • Biasanya digunakan pada saat menyanyikan lagu-lagu daerah atau lagu wajib nasional oleh anggota paduan suara

Demikianlah ulasan tentang pengertian teknik bernyanyi secara unisono lengkap dnegan ciri-cirinya. Semoga informasi tadi dapat bermanfaat! (HAI)

    Exit mobile version